Bahan Baku Lokal, Menjadi Ciri Khas Penyajian Menu di Family Cafe Pier 29

Kendari. Sorotsultra.com – Family Cafe Pier 29 Kendari, kembali menghadirkan menu istimewa dengan sajian memukau lagi terjangkau. Semua olahan dihasilkan menggunakan bahan baku lokal, sehingga terjamin cita rasanya. Hal ini menjadi pilihan tepat bagi keluarga ataupun kolega untuk merasakan cita rasa yang disuguhkan.

Kota Kendari yang saat ini tengah berkembang dengan cepatnya, di dukung dengan banyak bermunculannya rumah makan di setiap sudut kota. Family Cafe Pier 29 yang terletak di Jl. Ahmad Yani No. 29, Kelurahan Bende, Kec. Kadia, hadir dengan menawarkan berbagai keunggulan yang sangat mumpuni.

Manager Family Cafe Pier 29, Yulin, menuturkan kelebihan dari tempat mereka, selain nyaman, interior yang diusung juga menarik, dan lokasinya juga mudah di jangkau, karena berada di tengah kota.

“Untuk menu makanan, kami menyediakan 100 variasi menu makanan pilihan, serta beragam menu special olahan rempah dari sang juru masak,” ungkapnya.

Dijelaskan pula olehnya, “Menu andalan yang kami suguhkan yakni, kepiting lada hitam, Sunu fillet dabu dabu, Ikan bakar rica manado/parape, Udang bakar, Sapi lada hitam, Ayam goreng payung, Woku Katambak, Pallumara, Sapo tahu, Mie goreng special, Nasi goreng special, Mie hotplate, Nasi goreng thailand, serta Sinonggi, dengan kisaran harga, mulai Rp.38.000,00 sampai dengan Rp.95.000,00.”

Baca Juga :  Empat Pelaku Pemerasan Kepala Desa Konkep Terancam Hukuman 9 Tahun Penjara

Selain menu makanan yang beragam, harga terjangkau, lokasi tengah kota, kapasitas tempat duduk pengunjung juga sangat memadai. Tak tanggung-tanggung Pier 29 cafe and resto dapat menampung sekitar 400 orang, serta dilengkapi dengan dua ruang VIP lengkap dengan peralatan meeting berkapasitas 15 dan 30 orang. (RED)

Berita Terkait