Dorong Kolaborasi Industri Rumah Tangga dengan Industri Kreatif, ASM: Pemerintah Harus Hadir

Sengkang, Sorotsultra.com-Andi Saiful Misbahuddin mengatakan, industri kreatif adalah peluang baru di era digitalisasi saat ini. Hal tersebut ia ungkapkan dalam acara coffee morning di salah satu warung kopi di Sengkang, Kabupaten Wajo. Senin (6/3).

“Tidak bisa dielakkan lagi, era digital telah merubah banyak sendi-sendi kehidupan kita. Suka tidak suka kita harus berbenah. Namun, disisi lain ada banyak peluang yang tercipta untuk kita jadikan sebagai sumber ekonomi kita,” bebernya.

Calon anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) daerah pemilihan (Dapil) Wajo-Soppeng yang dikenal dengan akronim ASM itu meyakini, produk industri rumah tangga yang ada di Kabupaten Wajo dan Soppeng seperti kain tenun khas Sengkang yang memiliki kualitas, dan tentunya mampu bersaing di level internasional. “Ini hanya soal bagaimana mengemas dengan baik dan memasarkannya melalui platform digital,” tambahnya.

Lebih lanjut ASM mengatakan, produk kita memiliki kekhasan yang unik dibandingkan dengan produk sejenis di tempat lain.

“Kita hanya butuh cara yang efektif agar dunia intenasional mengenal dan mengetahui produk kita. Ekraf digital, menurutnya, berhasil mengambil peluang dan menaikkan pendapatan hingga 3-4 kali lipat, di kondisi pandemi 2 tahun lalu. Digitalisasi sendiri, menjadi sebuah kewajiban saat ini,” kata ASM yang juga menjabat sebagai direktur PT Belibis Putra itu.

Baca Juga :  Pemda Konut Gelar Rembuk Stunting, Upaya untuk Mendukung Penurunan Prevalensi Stunting di Bumi Anoa

Untuk itu ia berharap, pemerintah provinsi dan kabupaten harus hadir untuk memastikan produk unggulan Wajo-Soppeng bisa bersaing di pasar global. Pelaku industri rumah tangga harus bersinergi dengan industri kreatif yang berbasis digital, dan ini soal yang mudah karena pemerintah memiliki sumber daya.

“Peningkatan kemampuan khususnya manajemen bisnis dan keterampilan produksi dan kemasan jika bersinergi dengan sistem pemasaran yang berbasis digital tentu akan meningkatkan hasil yang signifikan bagi pelaku usaha yang ada di Wajo, dan Soppeng. Dan ini akan menjadi bisnis baru, dan membuka lapangan pekerjaan baru khususnya generasi milenial. Dan saya hadir disini untuk memastikan hal tersebut,” pungkasnya. (RED)