KPw Bank Indonesia Sulawesi Tenggara Gelar Pertemuan Tahunan, Adik Afrinaldi: Kondisi Perekonomian Kita Masih Positif

Sorotsultra.com, Kendari-Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali menggelar pertemuan tahunan Bank Indonesia 2024, di Claro Hotel Kendari, Jumat (29/11) malam.

Kegiatan ini mengangkat tema, “Sinergi, Memperkuat Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional.

Deputi Kepala Kantor Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Sulawesi Tenggara, Adik Afrinaldi kepada awak media menjelaskan tujuan dari acara pertemuan tahunan Bank Indonesia, kita ingin kasi gambaran perkembangan ekonomi kita baik itu secara universal Indonesia dan terkhusus di Provinsi Sulawesi Tenggara,

“Masyarakat perlu mengetahui perkembangan ekonomi secara nasional maupun regional. Ini penting,” jelasnya.

Seperti yang telah disampaikan tadi, lanjut Adik Afrinaldi mengatakan, kondisi perekonomian kita masih positif untuk beberapa tahun ke depan dan semoga terus saja trendnya positif.

“Dan tahun 2025 lebih baik lagi, inflasi kita lihat sudah rendah, stabil, terjaga dan mudah-mudahan tahun depan sesuai dengan target pemerintah kita diangka 2,5 persen,” ujarnya.

Dikatakannya, Bank Indonesia ingin memberikan sinyal positif kepada pemerintah daerah sesuai arahan dari Bapak Presiden Indonesia, Prabowo Subianto kita melakukan sinergitas secara bersama-sama, bagaimana pertumbuhan ekonomi kita bisa terus berlanjut.

Baca Juga :  PWI Pusat Bentuk Satgas Anti Hoax

“Dimana, dalam kurun waktu 10 tahun terakhir kita hanya diangka 5 persen saja, harapannya bisa naik lagi dan inflasi terus terjaga dan stabil,” pungkasnya. (RED)

Komentar