Sorotsultra.com, Kendari-Pasangan Yudhi-Nirna optimis memenangkan kontestasi Pilwali Kota Kendari 2024. Pernyataan ini disampaikan ketua tim pemenangan H. Ishak Ismail dalam rapat konsolidasi yang berlangsung di Restoran Fajar Kota Kendari, 19/9/2024.
Konsolidasi dilakukan agar para relawan Yudhi-Nirna dapat bekerja secara terstruktur, tertib dan aman untuk mencapai kemenangan pada 27 November mendatang.
Turut hadir dalam kegiatan itu partai pendukung seperti partai PDIP, Gerindra, PKB, Berkarya dan Prima, serta para ketua tim relawan.
“Pasangan Yudhi-Nirna sangat besar peluang untuk memenangkan Pilwali Kota Kendari, untuk itu saya minta kepada seluruh tim pemenangan agar dapat mengurus sebaik-baiknya karena pasangan Yudhi- Nirna ini satu-satunya kandidat yang diusung dari partai besar yang berpengaruh di Indonesia,” ujar H. Ishak Ismail berapi-api.
“Pasangan Yudhi-Nirna ini satu satunya kandidat yang tidak berasal dari hubungan dinasti dan tidak ada hubungannya dengan korupsi serta kita tidak ada beban politik, untuk itu mari kita menjaga solidaritas agar kita dapat mencapai kemenangan pada 27 November mendatang,” harapnya. (RED)
Komentar