Kecelakaan Beruntun di Lokasi IUP PT Putra Mekongga Sejahtera (PMS) Kolaka, Tiga Pekerja Menjadi Korban

Pomalaa, Sorotsultra.com-Setidaknya 3 orang pekerja menjadi korban saat insiden kecelakaan beruntun mobil truk 10 roda di wilayah IUP PT Putra Mekongga Sejahtera (PMS) di Desa Hakatotobu, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, pada Rabu 23 Februari 2022 sekitar pukul 15.00 WITA.

Adapun identitas ketiga korban yakni, Hasanudin (44) warga Desa Ulu Baula, Kecamatan Baula, Arislan (39) warga Kelurahan Tonggoni, Kecamatan Pomalaa, dan Yusran.

Kabid Humas Polda Sultra, KBP Ferry Walintukan, S.I.K saat dikonfirmasi melalui WhatsApp pribadinya Jumat, 25/2/22 membenarkan peristiwa itu.

“Iya benar,” singkatnya.

Untuk diketahui insiden naas tersebut terjadi di jalan produksi PT Putra Mekongga Sejahtera (PMS), tepatnya bukit 20, KM 0. Dimana tabrakan beruntun tersebut berawal sekitar pukul 14.58 WITA, mobil truk 10 roda dengan nomor lambung 222 yang di kemudikan Yusran diduga melaju dengan kecepatan tinggi saat berada di penurunan, sehingga diduga kuat menjadi penyebab terjadinya tabrakan beruntun tersebut.

Hingga berita ini di publish, pihak perusahaan belum bisa dikonfirmasi. (RED)

Baca Juga :  Bocah Hanyut di Saluran Irigasi Adi Bahasa Kota Kendari, Ditemukan Meninggal Dunia

Berita Terkait