Kunker ke Sultra, Roy Romanza Cek Personel dan Peralatan di Kantor Basarnas Kendari dan Pos SAR Wakatobi

Wakatobi, Sorotsultra.com-Kepala Biro Keuangan dan Perencanaan Basarnas, Marsekal Pertama TNI Roy Romanza melakukan kunjungan kerja (Kunker) di kantor Basarnas Kendari dan pos SAR Wakatobi, Rabu (16/8/2023).

Dalam kunjungan kerja nya itu Kepala Biro Keuangan dan Perencanaan Basarnas mengecek personel serta peralatan pendukung di Kantor Pencarian Dan Pertolongan Kendari dan Pos SAR Wakatobi dari tanggal 13 hingga 15 Agustus 2023.

Marsekal Pertama TNI Roy Romanza menuturkan, kunker di Kendari untuk melihat secara langsung kondisi kantor Basarnas Kendari dan pos SAR Wakatobi baik itu kesiapan personel maupun alat-alat pendukung dalam pelaksanaan operasi SAR.

“Kita cek satu persatu kelengkapan alat-alat pendukung milik Kantor Pencarian Dan Pertolongan Kendari dan Pos SAR Wakatobi serta personelnya,” tuturnya.

Selain itu, pihaknya juga melakukan koordinasi dan memperkuat hubungan dengan pemerintah daerah serta mitra strategis lainnya yang selama ini banyak membantu dalam pelaksanaan operasi SAR.

“Kolaborasi dan komunikasi kepada semua pihak patut kita terus bina dan jaga,” ujar Roy Romanza.

Baca Juga :  Pemkot Kendari Gelar Sosialisasi Advokasi Zakat, Infaq dan Sedekah, Syarifuddin: Optimalisasi Pengumpulan dan Pendistribusian

Dalam kunjungan kerjanya di Kendari, Kepala Biro Keuangan dan Perencanaan Basarnas, Marsekal Pertama TNI Roy Romanza melakukan pertemuan dengan Gubernur Sulawesi Tenggara, Danlanud Haluoleo, Kepala KSOP Kendari, Pasiops Lanal Kendari, Kepala BMKG Stasiun Maritim, Bupati dan Wakil Bupati Wakatobi beserta Forkopimda Wakatobi. (RED)