Melalui KKN Tematik, Civitas Akademik UHO Edukasi Masyarakat Cegah Penyebaran Covid-19

Baubau, Sorotsultra.com Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari melaksanakan KKN Tematik Fakultas Kedokteran dengan menggandeng fakultas lain, diantaranya Ekonomi, MIPA dan lainnya, Jumat,17/7/2020.

Di tengah wabah Covid- 19 saat ini, tidak menyurutkan ke-27 mahasiswa UHO Kendari melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) tematik di Kel. Katobengke, Kec. Betoambari, Kota Baubau selama sebulan.

Ketua Tim, dr. H. Jamaluddin, Sp.JP., M.Kes., menjelaskan kepada tim sorotsultra.com bahwa Tema KKN tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya, karena tahun ini mengangkat tema “Peningkatan Peran Civitas Perguruan Tinggi Dalam Upaya Tanggap Bencana Nasional Melalui Edukasi dan Pencegahan Penyebaran Wabah di Masa Pandemi Covid-19 di Kota Bau-Bau”.

“Tema ini sangat mendasar di mana bangsa ini tengah bergulat menanggulangi penyebaran Corona, tak terkecuali di daerah kita Sulawesi Tenggara,” jelasnya.

Penyerahan bantuan APD oleh civitas akademik UHO

Tema tersebut dijabarkan mahasiswa dengan melakukan pembagian masker dan hand sanitizer kepada masyarakat serta menyediakan tempat cuci tangan di beberapa tempat yang menjadi prioritas. Selain itu, mahasiswa juga menyalurkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada pihak Puskesmas Katobengke dan kantor Satgas Covid-19 Kota Baubau.

Baca Juga :  Unhalu Mengadakan Sosialisasi Tentang SNMPTN, SBMPTN, dan SMMPTN TA. 2018

“Semoga KKN Tematik ini bisa memberikan sarana edukasi bagi masyarakat dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan mengikuti anjuran protokol kesehatan dari pemerintah dan juga dapat membantu tenaga medis dalam menjalankan tugasnya,” harap Jamaluddin.

Kegiatan KKN Tematik UHO tersebut, didampingi langsung oleh Lurah Katobengke, Irsyad Cahyadin, S.IP., bersama dr. H. Jamaluddin, Sp.JP., M.Kes., dr. Zida Maulina Aini, M.Ked., Trop., Sufiah Asri Mulyawati, S.Si., M.Kes, drg. Sulastrianah M.Kes., Sp.Perio., dan dr. Raja Alfath Widya Iswara, M.H., Sp.FM. (RED)