Pengelola Media Siber di Binjai Menanti SMSI

 

Binjai, Sorot Sultra – Kelompok pengelola media siber di Kota Binjai, Sumatera Utara, menyambut baik kehadiran Serikat Media Siber Indonesia (SMSI). Mereka yang tergabung dalam Junalis Online Binjai (JOB) berharap agar susunan kepengurusan SMSI di Provinsi Sumatera Utara, segera dirampungkan sehingga mereka bisa segera pula bergabung dengan SMSI.
 
Harapan itu disampaikan pengurus JOB dalam pertemuan dengan Ketua Umum SMSI, Teguh Santosa yang sedang mengunjungi Binjai, Selasa siang (31/10/2017). Teguh yang juga pendiri Kantor Berita Politik RMOL sedang berkunjung ke Binjai dalam rangka menghadiri kegiatan RMOLSumut.
 
Pengurus JOB yang hadir dalam pertemuan tersebut adalah Pendiri JOB Iskandar Paloh dari MebidangNews.com, Ketua JOB Hendri Sikumbang dari Suarakitaonline.com, Hendra Mulya dari Metro-online.co, Siswanto Ikhsan dari Harian24news.com, dan Arma Delisa Budi dari BinjaiCity.com, serta Wakil Ketua JOB Kusmulia Putra.
 
Pertemuan berlangsung  secara sederhana dan akrab di Taman Kuliner yang dikenal sebagai salah satu landmark baru Kota Binjai.
 
Dalam penjelasannya, Teguh mengatakan bahwa SMSI adalah organisasi yang beranggotakan perusahaan media massa berbasis internet. SMSI didirikan untuk melindungi kebebasan pers dan meningkatkan mutu jurnalistik serta menciptakan industri media siber yang sehat dan profesional. 
 
Untuk itu, pemilik dan pengelola media siber yang ingin bergabung dengan SMSI diminta untuk memastikan bahwa perusahaan media siber yang mereka miliki dan kelola memiliki keinginan kuat untuk menjadi perusahaan media yang sehat dan profesional pula. 
 
“Ada sejumlah syarat bagi perusahaan media siber yang ingin menjadi anggota SMSI, seperti berbadan hukum, ruang redaksi dikelola oleh wartawan yang memiliki tingkat kompetensi wartawan utama, melindungi karyawan, dan sebagainya,” ujar Teguh.
 
Pendiri JOB Iskandar Paloh dalam penjelasannya mengatakan, walaupun menggunakan kata jurnalis, namun JOB merupakan perkumpulan yang beranggotakan pemilik dan pengelola media siber di Binjai. Menurut Sekretaris PWI Binjai itu, saat ini ada sekitar 12 media online yang bergabung dengan JOB. 
 
Sementara Ketua JOB Hendri Sikumbang menambahkan, pihaknya percaya kehadiran SMSI akan membuat mutu jurnalistik di Indonesia umumnya, dan Binjai khususnya, akan menjadi lebih baik. 
 
“Setelah pengurus SMSI di Sumatera Utara didirikan, kami akan bergabung dengan SMSI,” ujarnya. 
 
Adapun Teguh mengatakan, bahwa pemegang mandat pembentukan pengurus SMSI Sumatera Utara sedang menyusun susunan pengurus SMSI Sumatera Utara. Mandat pembentukan pengurus SMSI Sumatera Utara diberikan kepada Ketua PWI Sumatera Utara yang juga merupakan pengelola AnalisaDaily.com, Hermansyah.
 
“Saya sudah berkomunikasi dengan Bang Hermansyah, insya Allah dalam waktu dekat susunan pengurus SMSI Sumatera Utara akan dirampungkan,” demikian Teguh Santosa. (GS/RED)
Baca Juga :  Bantu Warga, Polres Konawe Utara Salurkan 70 Paket Sembako

Komentar