Jelang Peresmian Kebun Raya Kendari, Pemkot Mulai Lakukan Pengaspalan Jalan

Sorot Berita176 views

Kendari, Sorotsultra.com– Menjelang peresmian Kebun Raya Kendari yang dijadwalkan dilakukan tanggal 22 Oktober 2019, Pemerintah Kota Kendari mulai membenahi ruas jalan akses menuju Kebun Raya Kendari, dengan melakukan pengaspalan. Kamis, 17/10/2019.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari Hj. Nahwa Umar, SE., MM mengatakan, saat ini pengaspalan jalan sementara dikerjakan.

“Kami minta kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara untuk mengaspal akses jalan, menuju ke Kebun Raya Kendari. Hal ini di lakukan dalam rangka persiapan menghadapi Hari Pangan Sedunia (HPS) yang ke-39 November mendatang yang akan diselenggarakan di Kota Kendari.

Pengaspalan jalan ini bisa rampung sebelum peresmian Kebun Raya Kendari yang akan dilaksanakan pada tanggal 22/10/2019, dalam acara peresmian ini, selain Gubernur Sultra  H. Ali Mazi, SH yang hadiri, turut hadir pula dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI)

Dengan harapan sebelum pelaksanaan HPS ke 39, jalan-jalan di Kota Kendari yang belum diaspal sudah bisa di rampungkan.

“Sebagai pelaksana HPS ke 39, Pemkot Kendari berupaya menata keindahan Kota Kendari dengan maksimal, agar seluruh tamu yang menghadiri pada perayaan HPS nanti bisa merasa nyaman dan bangga melihat keindahan kota yang kita cintai. (RED)

Baca Juga :  Siaga Banjir, Pemda Konawe Utara Dirikan Posko Terpadu di Kecamatan Langgikima