Lapas Kelas IIA Bersama BPP Kendari Gelar Pelatihan Kewirausahaan Bagi Warga Binaan

Sorot Berita881 views

Kendari. Sorotsultra.com – UPTP Balai Peningkatan Produktivitas (BPP) Kendari bekerja sama dengan Lapas Kelas IIA Kendari, melaksanakan kegiatan Pelatihan Wirausaha Baru Produktif guna melatih warga binaan yang akan bebas untuk memulai berwirausaha. Kegiatan ini, dilaksanakan di aula Lapas dan diikuti oleh 10 orang warga binaan Lapas Kelas IIA dan 10 orang warga binaan Rutan Kelas IIA kendari. Jum’at, 24/5/2019.

Nyula Mapanggandru yang mewakili Kepala BPP Kendari, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan wirausaha-wirausaha baru khususnya bagi seluruh warga binaan.

“Jadi ilmu yang telah diberikan selama pelatihan ini bisa di aplikasikan ketika keluar dari Lapas,sehingga dapat menciptakan lapangan kerja baik untuk dirinya, keluarga, serta masyarakat”, ujar dia dalam sambutannya.

Selain itu, dia berpesan kepada seluruh peserta pelatihan agar tidak takut untuk memulai usaha.

“Sebenarnya, hal yang sering menjadi masalah dalam memulai usaha adalah tidak berani, karena tidak tau ilmunya. Kami berharap melalui pelatihan ini, semoga seluruh peserta pelatihan dapat mengambil ilmunya. Setelah mengetahui ilmunya, barulah diterapkan di dunia usaha,” jelasnya.

Baca Juga :  STIKES Mandala Waluya Kendari Mengirimkan 9 Mahasiswa Tingkat Akhirnya Ke Sulteng Guna Memberikan Bantuan Kesehatan

Hal senada juga diungkapkan oleh kepala Lapas Kelas IIA Kendari, Drs. Abdul Samad  Dama, M.Si., “Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan untuk berwirausaha dan menjadi bekal bagi mereka. Jadi, ketika bebas dan kembali kemasyarakat nantinya, mereka mempunyai tujuan untuk mempunyai usaha sehingga tidak terpikir lagi untuk melakukan tindak kriminal.”

Dia juga berharap agar kerjasama antara BPP Kendari dan Lapas Kelas IIA terus berkelanjutan guna memberi bekal ilmu yang bermanfaat kepada warga binaan lainnya terkait pelatihan-pelatihan semacam ini.

Dalam kegiaan ini pula, turut di hadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Hukum dan HAM provinsi Sulawesi Tenggara, Sofyan S.Sos., SH., MH dan Kepala Rutan Kelas IIA Kendari. (RED)

Komentar