HIPPMALA Desak Polsek Lalonggasumeeto Tangkap Pelaku Perekam dan Penyebar Video di Pantai Cikal

Konawe, Sorotsultra.com-Himpunan Pemuda, Pelajar, Mahasiswa Kecamatan Lalonggasumeeto (HIPPMALA) menyoroti kinerja Kepolisian Sektor (Polsek) Lalonggasumeeto.

“Kalau untuk meluruskan dan membenarkan persoalan video viral yang diduga ada perilaku mesum tersebut saya rasa terlalu dini,” ujar Ketua HIPPMALA, Jusran dalam keterangannya yang diterima Sabtu, 29/4/2023).

Menurut Jusran, ada yang keliru dalam penyampaian statement oleh Polsek Lalonggasumeeto melalui Kanit Binmas yang langsung menanggapi dan membenarkan video viral tersebut ada tindakan mesum.

“Kurang elok seorang Kanit Binmas mengeluarkan pernyataan tanpa diiringi dengan penjelasan yang detail terkait alat ukur apa yang digunakan untuk memastikan bahwa video viral tersebut benar ada tindakan mesum,” tanya Jusran.

Harusnya, lanjut Jusran, posisi Kanit Binmas adalah mendamaikan situasi bukannya memperkeruh situasi keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kecamatan Lalonggasumeeto.

“Fungsi Binmas adalah sebagai alat pengendali, penggerak dan pemberdaya masyarakat dalam mewujudkan keamanan, ketertiban dan ketentraman warga masyarakat,” ujarnya menambahkan.

Jusran juga menyayangkan Kapolsek Lalonggasumeeto yang tidak mengorganisir bawahannya dengan baik.

Baca Juga :  Keberadaan KOPAP Villa Mengusik Norma Agama dan Sosial Masyarakat Desa Lalombonda

“Harusnya Kapolsek Lalonggasumeeto yang meluruskan terkait persoalan video yang diduga ada tindakan mesum tersebut. Olehnya itu, kami minta Polsek Lalonggasumeeto segera menangkap pelaku perekam dan penyebar video guna mengetahui motif pelaku,” ujarnya memungkasi. (RED)