SOROTSULTRA.com, Konsel-Beredar unggahan foto kegiatan kunjungan tim ASR-HUGUA ke PT Ifishdeco di Kecamatan Tinanggea, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara beberapa waktu lalu.
Kunjungan itu berdasarkan informasi yang dihimpun SOROTSULTRA.com diduga terkait dana Corporate Social Responsibility atau Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR) dan pajak.
Kegiatan tersebut sungguh-sungguh tak lazim dilakukan. Sebab, pemerintah daerah punya instansi yang memiliki tupoksi dan wewenang untuk mengelola pajak dan dana CSR.
Tentunya, publik akan bertanya apakah kegiatan tersebut resmi perintah atau inisiatif tim?
Apa yang telah dilakukan oleh Tim ASR-Hugua di PT Ifishdeco sudah off side. Apa dasar mereka melaksanakan sidak ke salah satu perusahaan tambang di Konsel untuk garap dana pajak dan CSR pertambangan PT Ifishdeco.
Atas hal ini, Gubernur Sulawesi Tenggara, Andi Sumangerukka saat dikonfirmasi pagi tadi, Selasa, 15 April 2025 di ASR Center hanya memberikan pernyataan singkat.
“Jangan tanya itu yah. Kan hari ini kita bahas jembatan,” ujarnya kepada wartawan. (RED)
Komentar