Wakatobi. Sorot Sultra.com – Seorang nelayan asal Wanci dengan menggunakan longboat, yang dilaporkan mengalami musibah mati mesin oleh pihak keluarganya, akhirnya berhasil diselamatkanTim Rescue Pos SAR Wakatobi. Rabu,23/1/2019.

Personil Kantor SAR Wakatobi menerima laporan mengenai seorang nelayan asal Wanci berusia sekitar 48 tahun, sedang mengalami mati mesin diperairan Karang Kaledupa, sekitar 22 NM dari Pos SAR Wakatobi.

Berdasarkan laporan tersebut, pada pukul 18.10 wita, Tim Rescue Pos SAR Wakatobi dengan menggunakan RIB langsung diberangkatkan menuju Tempat Kejadian Musibah (TKM), untuk memberikan bantuan SAR.

Humas Basarnas Kendari mengatakan, “Pada pukul 18.05 wita, Pos SAR Wakatobi mendapat laporan dari bapak Boy, menyatakan keluarganya yang berprofesi sebagai nelayan bernama Sadara (48), longboatnya sedang mengalami mati mesin sejak pukul 17.36 wita, di sekitar 22 NM dari Pos SAR Wakatobi.”

Setelah berupaya melakukan pencarian ditengah ombak yang mencapai ketinggian hingga 3 meter, nanti sekira pukul 24.00 wita, barulah Tim Pos SAR Wakatobi berhasil menemukan longboat yang sedang mengalami mati mesin dengan POB satu orang lelaki, dan dalam kondisi sakit.

Baca Juga :  Cegah Peningkatan Kasus DBD di Kota Kendari, FPRB Sultra Lakukan Fogging

“Korban beserta longboatnya segera dievakuasi ke Rib Pos SAR Wakatobi, dan sandar di Pelabuhan Perikanan Numana sekitar pukul 00.30 wita.”      

Setibanya di pelabuhan bapak Sadara beserta longboatnya langsung diserahkan ke pihak keluarga untuk dibawa pulang, dan selanjutnya diberikan perawatan terhadap sakit yang dideritanya.

“Dengan berhasil ditemukannya longboat yang mengalami mati mesin itu, operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup,” ucap wahyudi. (RED) 

 

 

Komentar