MTQ Korpri ke V Tahun 2021 Resmi Digelar, Ali Mazi: Selamat Datang

Kendari, Sorotsultra.comMusabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke V Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) tingkat Nasional resmi di helat di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara dari tanggal 12 hingga 20 November 2021.

Dalam sambutan penerimaan, Gubernur Sultra H. Ali Mazi, S.H, ucapkan selamat datang di Bumi Anoa kepada Wakil Menteri Agama RI, Drs. H. Zainut Tauhid Sa’adi, M.Si, dan seluruh kafilah, official, serta Dewan Hakim.

“Pemerintah Sulawesi Tenggara dan seluruh masyarakat Sultra akan berupaya memberikan pelayanan secara maksimal kepada para kafilah, official dan para tamu undangan yang datang dari seluruh penjuru Indonesia,” kata Ali Mazi, S.H, Ahad 14 November 2021 malam.

Lebih lanjut, Gubernur Sultra mengatakan, pelaksanaan MTQ KORPRI ke V tingkat Nasional tahun 2021 ini menjadi momentum untuk meyakinkan kepada publik bahwa daerah kita kondusif untuk melaksanakan berbagai kegiatan bertaraf nasional bahkan internasional.

“Alhamdulillah daerah kita selama tahun 2021 ini banyak agenda besar yang berhasil kita sukseskan, salah satu yang teranyar adalah pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) KADIN ke-VIII. Ini menunjukkan dukungan masyarakat begitu besar demi kemajuan daerah. Dimana salah satu indikatornya adalah banyaknya event nasional yang digelar,” kata Ali Mazi optimis.

Baca Juga :  Hilang Selama Dua Hari, Warga Bombana Diterkam Buaya Ditemukan

Tak lupa politisi Partai Nasdem itu menitipkan pesan kepada seluruh masyarakat Bumi Anoa, khususnya warga Kota Kendari agar memberikan pelayanan terbaik kepada kafilah MTQ KORPRI dari seluruh penjuru tanah air, mulai sejak tiba di Kota Kendari hingga pulang kembali ke daerah masing-masing, sehingga akan memberikan kesan dan citra yang baik bagi Sulawesi Tenggara.

Sebagai informasi, MTQ KORPRI ke V tingkat Nasional tahun 2021 ini terdapat sembilan cabang lomba yang akan di pertandingkan di 10 titik lokasi lomba yang telah di tentukan oleh panitia penyelenggara.

Kesembilan cabang lomba yang di dipertandingkan tersebut yakni, cabang tilawah, cabang khutbah jumat, cabang hifzh al qur’an golongan juz 30 (juz amma) dan golongan surah al baqarah, cabang hifzh al qur’an golongan surah al imran dan an nisa dan golongan 7 Surah pilihan, cabang da’wah al qur’an, cabang penulisan artikel al qur’an, cabang khath al qur’an golongan dekorasi dan kontemporer dan golongan digital, cabang tartil al qur’an dan cabang adzan dan do’a.

Baca Juga :  Ali Mazi Resmi Membuka Jambore Kader PKK Tingkat Provinsi Sultra

Adapun titik lokasi lomba meliputi, ex arena MTQ nasional, aula masjid raya Al kautsar, masjid abu bakar ash siddiq ma’had tahfizh baitul qur’an, masjid al alam Kendari, auditorium IAIN Kendari, aula LPMP Sultra, aula Dinas Cipta Karya, bina Konstruksi dan tata ruang Sultra dan gedung Sapta Pesona Dinas Pariwisata Sultra. (RED)