Tim SAR Berhasil Temukan Satu Warga yang Dilaporkan Hilang di Kampung Matombura

SOROTSULTRA.com, Muna-Tim SAR gabungan berhasil menemukan seorang warga yang dilaporkan hilang di hutan Desa Kulidawa, Kecamatan Tongkuno Selatan.

Korban bernama Konstantinus Langkaimi (40), warga Desa Kulidawa ditemukan telah meninggal dunia di hari kedua operasi pencarian.

“Pada pukul 10.28 Wita tim SAR gabungan menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia sekitar 200 meter dari lokasi penemuan motor korban,” jelas Kepala Basarnas Kendari, Amiruddin. Kamis (10/4).

Setelah ditemukan, jasad korban dievakuasi ke rumah duka untuk diserahterimakan kepada pihak keluarga untuk dikebumikan. (RED)

Baca Juga :  Kantor Grab Kendari Di Geruduk Puluhan Mitranya

Komentar