Penertiban Parkir Liar Dan Juru Parkir Liar Oleh Tim Batman II Polres Kendari

Kendari, Sorot Sultra – Kegiatan rutin malam Tim Bantuan Pengamanan (Batman) bentukan dari seleksi setiap Satuan yang berada di jajaran Kepolisian Resor (Polres) Kendari, dengan tujuan untuk membantu Kepolisian Sektor (Polsek) yang berada pada wilayah hukum Polres Kendari, dalam hal Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) secara menyeluruh. Seperti yang terlihat saat Tim Batman II melakukan  penertiban terhadap parkir dan juru parkir liar yang ada di Kota Kendari. Selasa, 31/7/2018.

Kegiatan Patroli malam hari oleh Tim Batman II Polres Kendari, bertujuan untuk mewujudkan rasa aman bagi segenap masyarakat Kota Kendari dari berbagai gangguan Kamtibmas, seperti parkir liar, juru parkir liar, Senjata tajam (sajam), Perjudian, Minuman Keras (miras), Penyalahgunaan Narkoba, dan semua jenis Penyakit Masyarakat (Pekat).

Dimana terlihat saat Tim Batman II melakukan penertiban terhadap kesalahan parkir kendaraan didepan pusat perbelanjaan Lippo Plasa, yang mana dilokasi tersebut telah terpasang rambu dilarang parkir, karena dianggap sangat mengganggu aktivitas para pejalan kaki dan menghambat pergerakan kendaraan yang tengah melintas.

Baca Juga :  Target TMMD 104 Konawe, Wujudkan Masyarakat Sehat

Sejalan dengan yang dikemukakan oleh Kepala Tim Batman II, Iptu. Sunari, SE. MM, “Kami melakukan penertiban terhadap kendaraan yang sedang parkir menunggu penumpang didepan Lippo Plasa, karena sudah melanggar rambu jalan yang ada, sehingga membuat pengguna jalan dan pejalan kaki terganggu kenyamanannya, namun kami tidak melakukan penindakan, hanya memberikan peringatan saja”.Begitu pula yang dilakukan Tim Batman II terhadap para juru parkir yang ada di lokasi Eks MTQ Kota kendari, yang mana ini pun banyak dikeluhkan keberadaannya oleh masyarakat, karena dianggap sudah menggunakan metode premanisme dan sangat mengganggu ketenangan masyarakat pasca menikmati menu hidangan yang tersaji disana.

“Mengenai Juru Parkir yang ada di seputaran Eks MTQ Kota Kendari, Kamipun tidak tindaki, hanya melakukan pendataan terhadap mereka, apakah mereka memang resmi dari Pemerintah Kota Kendari atau tidak, dimana selama ini Kami banyak mendengar keluhan bahwa biaya parkir dilokasi tersebut sangatlah tinggi, dan tidak sesuai dengan tarif Parkir yang dikeluarkan oleh pemerintah Kota Kendari”. Imbuh perwira yang kesehariannya bertugas sebagai Kasubbag Sarpras Polres kendari. (RED)

Komentar