Kapolda Sultra Mengunjungi Lokasi Pengrusakan Dan Pembakaran Randis Polri Di Desa Lawele

Kendari. Sorot Sultra.Com – Sekitar Pukul 17.00 wita, minggu 21/10, Kepala Keposian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tenggara (Sultra), Brigjen Pol. Irianto, S.IK, tiba dilokasi dan melihat langsung kondisi Tempat Kejadian Perkara pengrusakan dan pembakaran Kendaraan Dinas (Randis) milik Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), oleh anggota masyarakat Desa Lawele, Kecamatan Lasalimu, Kabupaten Buton. Senin, 22/10/2018.

Pasca terjadinya Tindakan Vandalisme yang dilakukan oleh kelompok masyarakat Desa Lawele terhadap petugas yang sedang menjaga keamanan pelaksanaan Pesta Adat Tahunan, sehingga membuat salah satu anggota Kepolisian Resor (Polres) Buton terluka, dan rusak serta terbakarnya beberapa Randis Polri yang tengah terparkir di samping Baruga Desa Lawele.

Kedatangan Kapolda Sultra pada pukul 17.30 wita, di Balai Desa Lawele, disambut langsung oleh Kapolres Buton, AKBP. Andi Herman, S.IK, guna melaksanakan kegiatan tatap muka dengan para tokoh masyarakat dan tokoh adat Desa Lawele, Desa Bente, serta Desa Lagunturu, yang berada di wilayah Kecamatan Lasalimu.

Dalam arahan Kapolda Sultra yang diungkap melalui rillis Kepala Bidang Humas Polda Sultra, AKBP. Harry Goldehart, mengatakan bahwa, “acara pesta kampung merupakan bentuk rasa syukur masyarakat atas nikmat rezeki dan bentuk kearifan lokal yang harus dijunjung tinggi pelaksanaannya”.

Baca Juga :  Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti OTT ke Kejari Konawe

Kapolda berharap agar kesadaran terhadap prosesi adat dan wujud eksistensi penghambaan kepada Sang Penguasa Alam semesta dapat senantiasa terpatri dalam sanubari setiap insan, sehingga kejadian pengrusakan dan pembakaran asset milik negara tidak terulang lagi.

“Agar kejadian penganiayaan dan pengrusakan, serta pembakaran seperti yang telah terjadi hari ini tidak terulang lagi dikemudian hari,” harapnya.

Lebih lanjut dikatakannya, “supaya pelaksanaan pesta adat semacam ini, semestinya ditata ulang, dan alangkah baiknya apabila dilaksanakan pada siang hari.”

Kegiatan ramah tamah Kapolda di Kabupaten Buton Kali ini turut pula dihadiri oleh Sekda kabupaten Buton Ir. LD. Zilfar Djafar. M.Si, Asisten II Drs. LD. Rahman. M.Si, Pabung 1413 Buton Mayor Inf. Gideon Skoda, Danramil Lasalimu Kapt Inf. La madjidu, Kasat Pol PP kabupaten Buton, serta Camat lasalimu.

Sebelum meninggalkan Desa Lawele pada pukul 18.45 wita menuju Kota Bau-Bau dengan menggunakan jalur darat, terlebih dahulu Kapolda melaksanakan shalat maghrib berjamaah di masjid Desa Lawele, dan selama pelaksanaan kegiatan tersebut berlangsung, situasi dalam keadaan kondusif. (RED)

Komentar